• Jelajahi

    Copyright © Bedadung
    media news network

    Iklan

    Iklan Beranda

    Antusiasme Masyarakat Desa Mayangan Positif, Sertipikat Tanah PSTL Cepat Jadi

    , April 09, 2021 WIB
    Proses Penyerahan Sertipikat Tanah Program PTSL Desa Mayangan 

    Bedadung.com | Gumuk Mas, Program pendaftaran tanah melalui program PTSL Desa Mayangan Kecamatan Gumuk Mas mendapat respon positif dari masyarakat. Selain itu, dukungan dan tanggapnya perangkat Desa Mayangan membuat proses pengerjaan sertipikat semakin cepat.

    Kamis (8/4/2021) BPN Jember dan Petugas Desa Mayangan menyerahkan 135 sertipikat.

    “Pengajuan Sertipikat melalui program PTSL untuk wilayah Desa Mayangan ada 6600 Sertifikat, 1963 sertifikat sudah diserahkan tahun 2020, dan kamis (8/4/2021) 138 Sertipikat telah diserahkan, sisanya 4600 sertipikat ditargetkan selesai oktober 2021” Kata Mardi Siswoyo, A. Ptnh., MM beberapa saat usai penyerahan sertipikat.

    “Pemilik tanah di Desa Mayangan responnya sangat positif, tanggapan dan partisipasinya sangat bagus. Dan ditunjang oleh POKMAS yang mobilitasnya sangat tinggi, beserta kepala desa dan perangkatnya sangat positif,” tambah Mardi.

    Dijelaskan pula oleh Mardi jika pengerjaan sertipikat PTSL ini lebih cepat dari yang lainnya dikarenakan sistem pengukuran per-area tidak dengan sistempengukuran sporadis.     

    "Bahkan ini merupakan yang tercepat, Desa Mayangan sendiri sertifikat yang belum selesai ada 4600 Sertipikat. Target penyelesaian sertipikat sebelum Oktober 2021 sudah harus selesai, untuk wilayah Mayangan ini merupakan yang paling banyak dari wilayah lain," jelas Mardi.

    Pada kesempatan yang sama, Sulaiman selaku Kasi Pelayanan Desa Mayangan menyampaikan selama ini proses PTSL Desa Mayangan berjalan lancar, hal ini dikarenakan antara masyarakat pemohon, perangkat Desa Mayangan dan Pokmas bersinergi, jadi sepenuhnya lancar tanpa kendala.

    "Proses PTSL di Desa Mayangan mulai tahun 2020 berjalan lancar, Masyarakat pemohon, perangkat desa, dan POKMAS bisa bersinergi, sehingga proses lancar," ujar sulaiman kepada media dini di Balai Desa Mayangan.

     

    Zaini, Pokmas Desa Mayangan

    Zaini, POKMAS Desa Mayangan

    Hal senada disampaikan Zaini oleh POKMAS Desa Mayangan, jika masyarakat sangat diuntungkan dan senang dengan adanya Program PTSL ini. Hal ini dibuktikan dengan kemudahan yang diberikan oleh masyarakat ketika melakukan proses pengukuran tanah, kekompakan warga jadi kunci utama dalam menjalan program ini.(ton)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Wisata

    +