• Jelajahi

    Copyright © Bedadung
    media news network

    Iklan

    Iklan Beranda

    Penyemprotan dengan Disinfektan Mulai Sasar Pensantren

    , Maret 21, 2020 WIB
    Upaya mencegah penyebaran virus corona (Covid-19) dengan menyemprotkan disinfektan juga menyasar ke pondok pesantren.

    Wakil Bupati Jember, Drs. KH. A. Muqit Arief, menjelaskan, pembersihan virus dilakukan serentak di lebih 600 pesantren yang ada di Kabupaten Jember.

    “Ini merupakan awal dari penanggulangan Covid-19 yang secara khusus menyasar ke pondok pesantren,” kata wabup, Sabtu, 21 Maret 2020.

    Komunitas santri yang ada di pesantren, kata wabup, harus mendapatkan perhatian khusus. Sebab, para santri hidup berkelompok dalam jumlah besar.

    “Santrinya harus diberi wawasan tentang bagaimana menyikapi Covid-19,” terang wabup di Pondok Pesantren Al Falah di Desa Karangharjo, Kecamatan Silo.

    Pembersihan virus di area pesantren dilakukan di musholla, ruang santri, ruang kelas, dan sekitarnya. Termasuk kediaman para pengasuh.

    Lebih jauh wabup mengungkapkan, Dinas Kesehatan Kabupaten Jember memberikan arahan agar pihak pondok melakukan penyemprotan disinfektan secara mandiri.

    Kemandirian itu diperlukan karena tenaga di Dinkes terbatas. Sedangkan jumlah pesantren mencapai ratusan.

    Pola hidup sehat dan menjaga kebersihan, masih terang wabup, menjadi kunci utama untuk mengantisipasi penyebaran virus dan jatuhnya korban.

    “Alhamdulillah, Jember masih nol,” terang wabup, yang juga pengasuh Ponpes Al Falah ini.

    Kepada pimpinan ponpes di Jember, wabup berharap untuk memahami betapa situasi dan kondisi sekarang dalam keadaan gawat darurat.

    Sampai saat ini, orang yang terpapar Covid-18 di seluruh Indonesia sudah sekitar 360 dan meninggal dunia 27 orang. Persentasenya menjadi negara dengan tingkat kematian tertinggi di seluruh dunia.

    “Para pemimpin pesantren diharapkan dapat menjadi corong untuk menjadi penyambung lidah, bagaimana para santri dan masyatakat bisa memahami kondisi ini dan bisa melakukan langkah untuk mengantisipasi ini,” harapnya.

    Penyemprotan di Pondok Al Falah dilakukan bersama Dandim 0824, Letkol Inf. La Ode M. Nurdin.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Wisata

    +